
Ambon, Kemenkum Maluku — Kantor Wilayah Kementerian Hukum Maluku meneguhkan komitmen untuk menghadirkan kinerja terbaik dengan mengikuti Rapat Analisa dan Evaluasi (Anev) Kinerja Triwulan III Tahun 2025 yang dipimpin oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum, Nico Afinta, pada Rabu (10/09/2025).
Dalam arahannya, Sekjen menekankan pentingnya konsistensi dalam pelaksanaan program strategis, penguatan koordinasi lintas unit, serta pendokumentasian capaian kinerja secara baik dan terukur. Ia juga menyoroti isu strategis yang mencakup Reformasi Birokrasi, pengelolaan media sosial, pemanfaatan bersama Barang Milik Negara, hingga efektivitas pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi.
“Rapat Anev adalah forum untuk memastikan target yang telah ditetapkan berjalan sesuai arah kebijakan dan rencana kerja. Evaluasi dilakukan agar kita semua dapat segera melakukan perbaikan dan langkah percepatan,” tegas Nico Afinta. Sekjen juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh Kepala Kanwil atas capaian penyerapan anggaran, sekaligus mendorong peningkatan koordinasi dan kolaborasi di setiap lini.
Kanwil Kemenkum Maluku sendiri mencatat capaian membanggakan dengan perolehan nilai 100 persen pada E-Sakip dan E-Monev Bappenas, serta peningkatan signifikan pada pendaftaran Kekayaan Intelektual. Hasil tersebut menjadi bukti nyata komitmen Kanwil Maluku dalam mendukung kebijakan nasional melalui kinerja yang berdampak langsung bagi masyarakat.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Kanwil Kemenkum Maluku, Saiful Sahri, turut memaparkan langkah strategis yang telah dilakukan jajarannya, termasuk upaya maksimal dalam pendirian Pos Bantuan Hukum (Posbankum). Ia menegaskan bahwa keterbatasan anggaran tidak akan mengurangi semangat Kanwil Maluku untuk terus memberikan kinerja terbaik demi pelayanan hukum yang merata dan berkeadilan.
Hadir dalam kegiatan ini Kakanwil Kemenkum Maluku, Saiful Sahri, bersama jajaran pimpinan, antara lain Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Reza Aditiyas, Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum, La Margono, Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, Wilson Muskitta, Kepala Bidang Kekayaan Intelektual, Abd.Malik Wagola, serta Ketua Tim Bagian Anggaran dan Keuangan BMN.





















 Hubungi Kami
			                Hubungi Kami					     
						          
 


