Ambon, Kemenkum Maluku – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan membangun sinergi yang lebih erat antara profesi notaris dengan instansi pemerintah, Notaris Roy Prabowo Lenggono melakukan kunjungan ke Kantor Wilayah Kementerian Hukum Manusia (Kemenkum) Maluku, Rabu (16/4).
Kehadiran Roy Prabowo Lenggono disambut hangat oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkum Maluku, Saiful Sahri, yang langsung menerima kunjungan tersebut di ruang kerjanya. Suasana pertemuan berlangsung akrab dan penuh kehangatan, mencerminkan komitmen bersama untuk menjaga komunikasi yang baik antara notaris dan jajaran Kemenkum di wilayah Maluku.
Dalam kunjungan tersebut, keduanya berbincang mengenai pentingnya peran notaris dalam mendukung kepastian hukum, khususnya dalam urusan perdata dan pelayanan masyarakat yang berhubungan dengan dokumen legal.
Kepala kantor Wilayah Kementerian Hukum Maluku, Saiful Sahri menyampaikan apresiasinya atas kedatangan Roy dan menekankan pentingnya kolaborasi yang harmonis demi meningkatkan kualitas pelayanan hukum di daerah.
"Kami sangat terbuka terhadap komunikasi dan kerja sama dari para notaris di Maluku. Kunjungan seperti ini sangat positif dalam membangun kepercayaan dan koordinasi yang baik ke depannya," ujar Saiful Sahri.
Sementara itu, Roy Prabowo Lenggono menyampaikan bahwa kunjungannya ini tidak hanya sekadar ajang silaturahmi, tetapi juga bentuk komitmen untuk selalu menjalin hubungan yang baik dengan pihak Kanwil Kemenkum Maluku, serta berperan aktif dalam mendukung regulasi dan kebijakan hukum yang berlaku. (Humas/H.S)